Welcome to My World

Terima kasih buat kawan - kawan sekalian yang sudah meluangkan waktunya untuk mengunjungi Blog ku.
Semoga ada sisi baik nya yang bisa diambil dari sini.

Jumat, 26 Desember 2008

Film of The Year 2008

Book of the year udah, nah sekarang pengen ngulas Film2 yg menurutku bagus di 2008.

1. Ayat Ayat Cinta
Film hasil besutan Sutradara Hanung Bramantyo ini merupakan hasil adaptasi dari novel yang berjudul sama, buah tulisan dari Habiburrahman El Shirazy. Ini film pertama setelah Ada Apa dengan Cinta dan Petualangan Sherina yg berhasil menyerap penonton lebih dari 3 jt orang.

2. Laskar Pelangi
Film yang fenomenal dari Novel yang fenomenal. Pencapaian fantastis dari segi jumlah penonton, denger2 siy mencapai 4.5 juta orang, melampaui rekor penonton nya Ayat Ayat Cinta.
Aku nggak perlu banyak berkomentar, krn sudah terlalu banyak tulisan yg membahas film ini.

3. Enchanted
Film keluaran Walt Disney ini merupakan kombinasi cerita dari kisah2 dongeng Cinderella dan Putri Salju. Film musikal romantis menurutku.

4. Tarix Jabrix
Film ringan yang menyuguhkan akting menarik dari grup band The Changcuters dan Carissa Putri. Menceritakan tentang genk motor di Bandung, tetapi genk ini jauh dari kesan keras dan brutal, seperti yang sering kita dengar di berita-berita.

5. Perempuan Punya Cerita
Hasil karya dari beberapa sutradara wanita Indonesia yang menghadirkan 4 cerita berbeda.
Menampilkan akting yang apik dari Rike Dyah Pitaloka, Susan Bahtiar, Sarah Sechan serta Fauzi Baadilah.

6. Twilight
Film penutup di tahun 2008 yang juga merupakan hasil adaptasi dari novel karya Stephanie mejer yang mengisahkan percintaan anak manusia dengan vampir. Menurut orang2 ini adalah film romantis setelah jamannya Titanic.

Tidak ada komentar:

Maliq & D Essentials

Maliq & D'Essentials ~ Pilihanku

Get more songs & code at www.stafaband.info