Welcome to My World

Terima kasih buat kawan - kawan sekalian yang sudah meluangkan waktunya untuk mengunjungi Blog ku.
Semoga ada sisi baik nya yang bisa diambil dari sini.

Minggu, 14 Desember 2008

Inget Saat Saat Sidang Skripsi

Membaca bab-bab awal Maryamah Karpov ttg sidang thesisnya Ikal, mengingatkanku akan sidang skripsi yang kujalani di akhir tahun 2003.

Sehari sebelum menghadapi hari H, aku dan temanku Niken menemui calon-calon penguji kita sembari menyerahkan hasil skripsi kita. Pengujiku pada waktu itu Ibu Ratu Ilma Indra Putri (Pembimbing 1), Ibu Indaryanti (Pembimbing 2), Bpk. Budi, Bpk. Yusuf Hartono dan Bpk. Darmowijoyo.

Mungkin aku satu-satunya mahasiswa yang terlambat pada saat ujian skripsi. Pada saat pembagian jadwal, aku mendapat giliran masuk ruang sidang pukul 14.00. Jadi aku berpikir untuk berangkat dari rumah setelah selesai sholat Zuhur, tetapi aku berubah pikiran dan akhirnya aku berangkat pukul 09.30. Setiba di kampus lama untuk menunggu bis yang mengangkut mahasiswa ke kampus baru yg berjarak 32 km diluar kota Palembang, temanku Yuli menelpon, mengatakan klo jadwal ujianku dimajukan menjadi pukul 10.30 karena ruang ujian dibagi menjadi 2. Setelah itu Ibu Ratu dosen pembimbing 1 ku pun menelpon, mengatakan hal yang sama, jika jadwal ujianku dimajukan dan dia pun menanyakan posisi berada dimana. Ya aku bilang, aku masih di kampus lama nunggu bis, beliau marah, "sudah tau mau ujian, kenapa tidak berusaha berangkat pagi-pagi dari rumah". Aku tidak menjawab, tapi perasaan panik bukan main pada saat itu yang aku rasakan, krn pukul 10.00 aku masih berada dikampus lama untuk menunggu bis, sedangkan perjalanan ke kampus baru ditempuh dalam waktu min. 45 menit. Sudah dapat dipastikan klo aku akan terlambat sesampai di kampus nanti. Belum lagi bis yang ditunggu tak kunjung datang dan juga para mahasiswa yg menunggu bis itu pun sudah semakin banyak, artinya untuk mendapatkan satu bangku di bis itu aku harus berjuang extra. Allah maha pengasih, aku diberikan kemudahan mendapatkan bangku di bis pertama yg datang lewat seorang teman yg menyerahkan bangkunya kepada ku, krn dia tahu aku akan menghadapi sidang skripsi hari itu.

Setiba dikampus kira2 pukul 10.45, aku buru2 ke toilet untuk berganti kostum, krn aku masih mengenakan celana panjang, sedangkan kostum yg ditentukan untuk sidang hari itu adalah blouse putih + rok hitam bagi mahasiswi. 10 menit setelah siap, aku pun menuju ruang sidang, aku lihat ketiga bapak2 dosen pengujiku dan kedua ibu2 dosen pembimbingku sudah siap dengan skripsi ku ditangan mereka. Tanpa menghiraukan panggilan teman2ku, aku pun memasuki ruang sidang. Masih dengan keringat jagung yang menghiasi wajah, aku pun memulai presentasi selama 15 menit menggambarkan isi skripsiku yg telah ku kerjakan selama +/- 8 bulan. Selesai presentasi, aku dipersilahkan duduk sembari menunggu poin2 yang akan dipertanyakan para pengujiku. Pak Darmo dan Pak Yusuf memberikan pertanyaan seperti yang telah beliau sampaikan pada saat aku menyerahkan skripsiku sehari sblm sidang, tentunya dengan lancar aku dapat menjawab pertanyaan mereka. Pak Budi tidak memberikan pertanyaan yg menyulitkan, tetapi hanya memberikan saran untuk perbaikan skripsi, karena sebagian besar kalimat2 yg aku tulis, selalu didahului dengan kata DAN, yang tentu saja itu menyalahi aturan penulisan bahasa Indonesia yg baik dan benar, karena DAN merupakan kata penghubung yang seharusnya tidak berada diawal kalimat :)

Setelah saran dari Pak Budi, Ibu Ratu menayakan apakah ada pertanyaan lain yg ingin disampaikan oleh para penguji dan kompak Bapak2 tersebut menggeleng, yang artinya tidak ada lagi yg akan disampaikan kepadaku. Jadi total waktu yang aku habiskan di ruang sidang itu tidak lebih dari 30 menit. Ini merupakan waktu yg paling cepat yg dihabiskan oleh seorang mahasiswa dalam menyelesaikan sidang skripsinya. Beruntung juga aku datang terlambat pada saat itu, aku tidak harus melihat wajah2 kecewa, menangis dan marah dari teman2ku yg telah lebih dulu menjalani sidangnya. Jadi aku pun memasuki ruang sidang dengan perasaan lebih tenang, walaupun tetep deg2an juga, krn terlambat :D

Subhanallah, karunia Allah begitu besar kepadaku, memberikan kemudahan dalam menyelesaikan pendidikan di bangku kuliah, sukses dalam ujian skripsi dan mendapatkan nilai yg memuaskan.

2 komentar:

pojokjambi mengatakan...

gimana tuh rasanya disidang... hehehe....
ujian mental lebih berat kayaknya ya...

Toke Kawe mengatakan...

Sebelum ngerasain nya siy, kayaknya emang berat.
Setelah dijalani, asik2 aja ternyata he..he..he..

Maliq & D Essentials

Maliq & D'Essentials ~ Pilihanku

Get more songs & code at www.stafaband.info